Bersinergi Terangi Negeri Melalui Multi Stakeholder Forum 2019
October 22, 2019
Edit
Sebagai salah satu pembangkit terbesar di Indonesia, PLTU Tanjung Jati B harus tetap andal agar kebutuhan listrik masyarakat terpenuhi. Tentu ini butuh kerja sama atau dukungan dari banyak pihak terutama stakeholder. Melalui Kegiatan Multi Stakeholder Forum yang diadakan Selasa (22/10), PT PLN Unit Induk Pembangkitan Tanjung Jati B mengajak stakeholder untuk bersinergi bersama - sama terangi negeri.
Dalam sambutannya GM PLN Unit Induk Pembangkitan Tanjung Jati B Komang Parmita mengatakan listrik sudah menjadi kebutuhan pokok dan PLTU Tanjung Jati B adalah lumbungnya. Sehingga perlu dijaga performanya agar tetap beroperasi dan itu perlu dukungan semua pihak.
"Saat ini PLTU Tanjung Jati B menjadi salah satu tulang punggung kelistrikan Jawa-Bali, performa dan keandalannya harus tetap terjaga, untuk tercapainya hal tersebut kami butuh kerja sama atau dukungan dari banyak pihak baik keamanan, perbankan, atau yang lainnya. Melalui kegiatan ini mari kita bersinergi dalam menerangi negeri" ujar Komang
Sementara itu Sujarwanto Dwiatmoko Kepala Dinas ESDM Jateng mewakili gubernur Jateng Ganjar Pranowo dalam sambutannya menyampaikan bahwa dia berharap agar forum ini menjadi forum tanya jawab yang bermanfaat dalam penyediaan listrik di Indonesia khususnya Jawa Tengah. Dia juga menyampakan bahwa Ganjar titip pesan agar PT PLN Unit Induk Pembangkitan Tanjung Jati B dan PLN APP Kudus kembali mengadakan kegiatan pemasangan listrik gratis bagi masyarakat tidak mampu.
"Kami berharap PLN UIK TJB dan PLN APP mau mengadakan kembali pemasangan listrik gratis, sehingga target elektrifikasi jawa tengah terpenuhi dan perekonomian meningkat," paparnya
Motivator Rhenald Kasali menyebut kita sekarang menghadapi era mobilisasi dan orkestra, teknologi memudahkan kita dalam segala hal. Dunia seakan dalam genggaman hanya dengan smartphone kita bisa melakukan banyak hal. Ketika platform berubah kehidupan dan bisnis pun berubah. Mulai dari permainan, media, bisnis atau jual beli bahkan kendaraanpun mengalami perubahan.