Ujian Praktek Pelatihan Scaffolding
August 22, 2019
Edit
Memasuki hari keempat atau hari terakhir pelatihan teknisi scaffolding peserta diajarkan prosedur kerja aman perancah atau bekerja di ketinggian, dilanjutkan dengan ujian tertulis dan ujian praktik pemasangan dan pembongkaran scaffolding. Sehari sebelumnya peserta sudah dibekali dengan materi dasar-dasar penilaian perancah, potensi bahaya konstruksi perancah, pemasangan dan pembongkaran perancah serta cara pencegahan kecelakaan kerja perancah.
Dalam sambutannya Asisten Manager CSR PLN Unit Induk Pembangkitan Tanjung Jati B Wahyu Mahaputra menyatakan bahwa selain untuk memenuhi peraturan pemerintah No. 01 tahun 1980 tentang K3 pada konstruksi bangunan kegiatan ini juga bertujuan untuk membantu warga ring satu PLTU Tanjung Jati B untuk memiliki sertifikat dari Dinas Ketenagakerjaan. Karena dengan sertifikat tersebut peluang untuk diterima bekerja khususnya dibidang konstruksi akan lebih besar.
Sementara itu, penilai ujian Resfani R dari Kementerian Ketenagakerjaan RI mengatakan bahwa dirinya salut dengan semangat, kerjasama dan kekompakan peserta. ia juga berpesan agar nanti peserta tidak lupa untuk memperpanjang lisensi setelah tiga tahun. "Jangan sampai lupa perpanjang lisensi karena jika terlewat perlu pelatihan lagi dan pastinya perlu biaya," tegas Resfani
Salah seorang peserta pelatihan Aji Prasetyo warga RT 02, RW 09 Bondo menjelaskan bahwa mewakili peserta yang lain mengucapkan terimakasih kepada PLN Unit Induk Tanjung Jati B yang sudah menyelenggarakan pelatihan ini dan terimakasih pula kepada PT Surya Kusuma Nusantara (SKN) yang sudah membimbing selama empat hari ini, Dia berharap kegiatan seperti ini rutin dilakukan sehingga masyarakat atau warga ring satu yang lain juga bisa memiliki sertifikat seperti dirinya.